Last Updated on 2 years by Mas Herdi
Powerbank bisa dibilang salah satu kebutuhan utama bagi kita yang sering berpergian dan menggunakan handphone model lama yang seharian butuh di-charge 2-3kali. Belakangan ini saya mencari-cari the ultimate powerbank, powerbank apa yang kiranya bisa memenuhi semua kebutuhan saya. Karena sebagian besar powerbank hanya berbentuk kotak, dan dengan fitur yang itu-itu saja. Hingga akhirnya saya bertemu dengan Remax RPP-20.
Review Remax RPP-20
Dengan bentuknya yang sebesar telapak tangan, dan berbentuk segiempat, Remax RPP-20 mempunyai desain yang compact, praktis dan tidak memakan banyak tempat. Powerbank ini juga mempunyai lanyard untuk memudahkan digantung supaya tidak gampang jatuh.
Salah satu yang diunggulkan di Remax RPP-20 ini adalah fiturnya yang sangat amat lengkap. Seperti bisa dilihat pada gambar, Remax RPP-20 mempunyai fitur sebagai berikut:
- Colokan A/C, jadi powerbank ini bisa dicolok langsung ke colokan listrik di tembok
- Phone Holder, bagian putih yang bisa ditarik keluar bisa dijadikan penyangga HP kalian
- USB-C Slot, tersedia colokan USB-C untuk fast charging
- USB-A Slot, tersedia colokan USB-A untuk fast charging juga
- Led Display Battery Indicator, menampilkan berapa % daya yang masih tersisa dengan presisi. Ini lebih berguna dibandingkan hanya lampu titik saja
Jika kalian mengira fitur itu saja yang dimiliki oleh powerbank ini, jangan salah, masih ada satu fitur lagi yang sangat amat berguna yaitu:
Built-in cables, yes Remax RPP-20 ini mempunyai dua built-in cables, yaitu USB-C dan Lightning cable. Ini sangat berguna karena langsung bisa cocok digunakan untuk pengguna HP Android & iOS. Remax RPP-20 ini juga pintar tidak menyediakan built-in cable untuk Micro-USB, karena jaman sekarang bisa dibilang sudah tidak ada lagi yang menggunakan HP yang mempunyai colokan Micro-USB.
Powerbank ini bisa dibilang swiss army disaat kita travelling, biasanya saya kalo bepergian membawa barang bawaan sebagai berikut:
- kepala charger
- kabel USB-C
- kabel Lightning, karena saya ada 2 HP, Android dan iPhone
- powerbank
- kabel ekstra/cadangan untuk powerbank
Bayangkan, semua barang bawaan itu bisa dijadikan satu di powerbank Remax RPP-20 ini, jadi sekarang kalo bepergian saya hanya perlu bawa satu powerbank ini, semua urusan selesai.
Dan satu hal yang amazing juga, powerbank ini bisa dipakai untuk charge Macbook Pro dengan M1 Pro, laptop kantor saya.
Dan kabel USB-C bisa dipakai untuk charge barang2 elektronik lainnya, seperti kamera, action cam, dan sebagainya.
Untuk kapasitas sendiri, Remax RPP-20 mempunyai kapasitas battery sebesar 15.000mAh. Yang masih cukup untuk mencharge Samsung M51 saya (7000mAh) dan XS-Max (2700mAh). Sisanya bisa digunakan untuk charge XS-Max dua kali lagi.
Untuk kelemahannya Remax RPP-20:
- tipe colokan masih menggunakan tipe China, sehingga kita perlu cari colokan listrik yang universal atau bawa adaptor tambahan
- battery berjenis Li-Po, saya lebih suka Li-Ion
- built-in cable tidak terlalu fast charging, tapi sudah cukup
Selain itu tidak ada kelemahan atau masalah berarti dalam menggunakan powerbank ini. Dan kepraktisan, fitur serta fungsionalitasnya lebih banyak dan lebih berguna dibanding kelemahannya.
Demikian review saya, semoga bermanfaat.
Beli Remax RPP-20 di Tokopedia