Microsoft Editor, Spelling & Grammar Checker Gratis dan Powerful

Last Updated on 3 years by Mas Herdi

Tentu kita semua sehebat apa pun dalam berbahasa inggris pasti pernah sekali dua kali salah dalam menuliskan grammar. Bahasa Inggris secara verbal memang cenderung lebih fleksibel, tapi bahasa inggris dalam bentuk written akan lebih rentan salah grammar dan penulisan. Untungnya sekarang ada Microsoft Editor. Jika kalian mahasiswa yang sedang membuat skripsi, atau pekerja kantoran yang sering berkutat dengan email ataupun document dan khawatir jika ada penulisan yang salah, maka Microsoft Editor ini akan sangat membantu sekali dalam hal pengecekan grammar & spelling kalian.

Apakah Microsoft Editor?

Seperti yang sudah dijelaskan sedikit di atas, Microsoft Editor adalah grammar n spelling checker yang sangat membantu untuk mengoreksi ejaan dan penulisan kita. Microsoft Editor ini hampir bisa digunakan dimanapun di internet, dan kalian mengaksesnya menggunakan Chrome atau Edge, karena baru dua web browser itu yang disupport oleh Microsoft Editor.

So jangan khawatir, mau itu postingan LinkedIn, update status Facebook, nulis email, nulis dokumen Google Docs, ataupun sekadar ngeblog seperti yang saya lakukan sekarang ini Microsoft Editor kalian tetap bisa menggunakan Microsoft Editor untuk fitur grammar dan spelling checking.

Salah satu fitur yang membuat Microsoft Editor ini unggul dibanding kompetitornya seperti Grammarly, adalah support multiple bahasa, seperti screenshot di bawah ini, Microsoft Editor tidak hanya bisa mengoreksi bahasa Inggris tapi juga bahasa Indonesia.

Contoh Koreksi Ejaan Microsoft Editor

Loading nya yang sangat cepat juga menjadi faktor utama yang membuat saya lebih suka menggunakan Microsoft Editor daripada Grammarly.

Satu lagi yang amazing adalah Microsoft Editor ini tersedia secara gratisan, walau kalian bisa juga membeli yang versi berbayar dengan fitur yang lebih lengkap dan sudah menyertakan paket Microsoft 365 (Microsoft Office).

Untuk versi gratisannya, kalian bisa langsung download Microsoft Editor di sini. Oh iya, Microsoft Editor ini berbentuk browser plugin, dan hanya support Chrome & Edge untuk saat ini.

Apakah kalian ada pengalaman menggunakan Microsoft Editor? Silahkan share di kolom komentar ya!





Download aplikasi kami di Google Play Store


Tutorial Menarik Lainnya :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

TWOH&Co.