Last Updated on 11 years by Mas Herdi
Yo. Kita bertemu lagi kawan, saat saya menulis postingan ini suasana di Jakarta sedang hujan gerimis, walaupun begitu AC kamar tetap saya nyalakan. Menambah suasana yang sudah dingin menjadi semakin dingin lagi dan memberikan efek ketenangan yang mendamaikan.
Oke, saya sepertinya harus mengganti paragraf pertama di atas kalau tidak nanti postingan ini tidak akan terindeks oleh Google. 😀
Jadi sudah lama sejak saya menulis postingan tentang cara menampilkan Maps di Android menggunakan Android Maps API v2, sudah banyak yang berubah. Dan kali ini saya akan berbagi tentang bagaimana cara menampilkan lokasi pengguna pada aplikasi Android Maps sederhana yang kita buat.
Pre-Requisites
Sebelum melakukan tutorial ini, kalian harus membaca beberapa postingan berikut :
- Tutorial Menampilkan Maps Menggunakan Android Maps API v2 dan MapFragment
- Kumpulan Tutorial Android Maps API V2
Di dalam postingan di atas, mungkin ada pre-requisites lagi yang harus kalian lakukan juga 😀
Anroid Maps API v2 : Menampilkan Lokasi Pengguna
Oke, jika kalian sudah bisa menampilkan peta seperti yang diajarkan pada tutorial sebelumnya, kini saatnya untuk menambahkan fungsionalitas untuk menunjukkan lokasi dimana kita berada. Android bisa mengetahui lokasi kita dari Location Services yang ada pada menu pengaturan/setting di Android. Sehingga apabila kalian tidak mengaktifkan Location Services di Android, maka aplikasi ini tidak akan bisa mendapatkan lokasi pengguna. Jadi pastikan Location Services pada pengaturan Android mu diset ke-enable. 🙂
Android Maps API v2 sudah mempunyai fungsi built-in untuk menampilkan lokasi pengguna pada peta. Pada tutorial sebelumnya kalian mempunyai kode pada MainActivity class sebagai berikut :
public class MainActivity extends FragmentActivity { @Override protected void onCreate(Bundle savedInstanceState) { super.onCreate(savedInstanceState); setContentView(R.layout.activity_main); } }
Untuk menambahkan fungsionalitas tersebut, yang harus kalian lakukan hanyalah menambahkan beberapa baris kode seperti di bawah ini pada method onCreate() :
SupportMapFragment mapFrag = (SupportMapFragment) getSupportFragmentManager().findFragmentById(R.id.map); map = mapFrag.getMap(); map.setMyLocationEnabled(true);
Jangan lupa tambahkan juga variabel map yang mempunyai tipe GoogleMap pada kelas MainActivity :
//... private GoogleMap map; //...
Sehingga kelas MainActivity kalian yang baru akan menjadi seperti ini :
public class MainActivity extends FragmentActivity { private GoogleMap map; @Override protected void onCreate(Bundle savedInstanceState) { super.onCreate(savedInstanceState); setContentView(R.layout.activity_maps_main); SupportMapFragment mapFrag = (SupportMapFragment) getSupportFragmentManager().findFragmentById(R.id.map); map = mapFrag.getMap(); map.setMyLocationEnabled(true); } }
Pada kode di atas, kita mengambil sebuah GoogleMap object dari SupportFragmentManager, objek itulah yang nantinya akan kita manipulasi. Untuk menampilkan lokasi pengguna dalam peta, kita cukup mengeset method setMyLocationEnabled menjadi true.
Setelah dijalankan, maka tampilannya akan menjadi seperti berikut :
Jika dilihat pada pojok kanan atas, ada sebuah tombol dengan icon ‘target’. Ketika diklik, maka aplikasi akan menampilkan lokasi pengguna (lokasi kita) pada peta. Seperti gambar berikut :
Semoga berguna, nantikan tutorial selanjutnya. 🙂
makasih tutorialnya mas, sangat membantu,..,
wah, posisi si agan deket banget sama saya, saya di belakang menara jamsostek… kapan2 boleh donk maen2, sekalian belajar pemrograman android…
boleh-boleh gan 🙂
mas saya kok terdapat tanda silang yh di kode ini
SupportMapFragment mapFrag = (SupportMapFragment) getSupportFragmentManager().findFragmentById(R.id.map);
apa yang harus di tambahin
permisi, bantu jawab ya mas hhehe
coba ditambahin import ini mas dibawahnya import yg sudah ada pada class nya
import com.google.android.gms.maps.GoogleMap;
import com.google.android.gms.maps.SupportMapFragment;
mas mau nanya ini….kenpa setContentView(R.layout.activity_main); kalo di ubah jadi setContentView(R.layout.activity_maps_main); jadi error mas…mohon bantuannya
permisi, bantu jawab ya mas hihi :3
itu karena di res/folder layout hanya ada activity_main.xml
dan activity_maps_main itu blm ada di folder res/layout
mas posisinya kok gak tepat ya mas? saya nyobanya di bluestack karena saya gak punya android, hehe
mohon bantuannya mas 🙂
thanks
https://imagizer.imageshack.us/v2/446x160q90/835/6wtt.png
error google play servisnya.
file: com.android.vending , & com.google.android.gms , sudah saya install dan coba versi lainnya tetapi hasilnya tetap sama. Tetap kalau di run di hp bisa jalan.
Mohon bantuan mau run di emulator soalnya
Yup. Memang saat ini Maps API v2 tidak bisa running di emulator. Kalau tidak salah bisa di emulator Android versi 4.4 tapi saya sendiri belum pernah coba
gan mau nanya kalu pengen langsung muncul lokasi kita sendiri tanpa di klik tombol yang di sudut kanan atas gmna ya gan???
Mas, saya mau tanya.
Kenapa ya di Netbeans saya selalu “force close” kalau dikasih fragment di layout?
Aku coba di eclipse juga mengalami masalah yg sama.
Kalau fragment dihapus baru programnya bisa jalan..
Thanks.
coba import library androidsupportv4 ke proyek nya… kayaknya kelas fragment nya belum keimport sehingga force close
mas mau tanya,klo mau nampilin lokasi dri tower2 bts yg ada dsekitar kita gmn ya cranya?thanks
nice gan, tutorialnya always simple dan gue ngerti banget ama yg agan bikin.
gan mau tanya dong, ada tutorial bikin marker yang simpen ke database pake android kagak? lagi butuh banget tutor yg begituan, pake skripsi nih.hehe kalo di web kan ada event klik pake bikin marker, kalo android gmn?? bisa bantu gak? suka puyeng kalo liat tutor di android developer google map. kalo bisa tolong email dong gan. please reply, thank’s gan
maaf gan numpang tanya . apa aplikasi tsb. bisa mendeteksi orang lain atau bisa di bilang kita memata-matai seseorang mengetahui posisi mereka ?
jika tidak apa ada aplikasi yang seperti itu
terima kasih gan . di tunggu jawabannya
mas, kok di android saya gak bisa mas ??
padahal location nya udah di set enable , dan kalo di mapsnya bawaan google bisa mas.
kira kira kenapa tuh mas ?/
Gan, Terima Kasih tutorial nya sangat membantu.. Tapi kenapa ya gan Private GoogleMap dan SupportMapFragment di saya error ya gan.. mohon jawabannya. makasiih
Errornya dibagian mananya ya? Barangkali bisa dijelaskan lebih lanjut, bisa juga karena librarynya belum diimpor
mas,kok pada R.id.map, map nya bertanda merah ya?
Itu berarti belum ada view dengan @id map di layout yang kamu pakai
bang kalo muncul
HUE_YELLOW cannot be resolved or is not a field
gmn solusinya?
belum diimport kemungkinan bro package nya
kalau eror disini kenapa mas?
“map.setMyLocationEnabled(true);”
sama yg getMap kok dicoret
Pake getMapAsync() http://www.twoh.co/2014/12/tutorial-maps-async-pada-android-maps-v2-dengan-play-services-6-5/
kalau misalkan marker di simpan di database terus bisa dijalankan secara offline, ada tutorialnya gak mas?
tutorialnya gabungan gan, tapi kalo offline nanti maps nya ngga muncul
Mas, Tolong dibantu, Pertama coba petanya muncul setelah ditambahkan button zoom dan gps gambar petanya ga muncul itu kenapa ya ? soalnya tidak ada pesan error, itu kenapa ya?
terimakasih
gan peta nya bisa muncul tapi gak ada lokasi nya cuma layar google blank doang itu kenapa ya ? mohon bantuannya
Coba ikutin tutorial yang di sini gan http://www.twoh.co/2016/06/tutorial-membuat-aplikasi-peta-android-menggunakan-android-studio/
gan ane minta tolong dong gan buat nyelesiin aplikasi ane buat tugas akhir.. gimana gan caranya biar menampilkan lokasi kita terus sama lokasi yang di tuju gitu gan … misal lokasi ane sekarang dirumah terus nunjukin arah ke pasar pakai koordinat pasar misalnya?
sore mas, saya lagi mencoba mempelajari android dan membuat sebuah projek android dengan menampilkan maps namun ada masalah mapsnya tidak muncul, mungkin ada solusi dari mas nya. kurang lebih penampakannya seperti berikut https://drive.google.com/open?id=0B5OqPDZKHEqXc3lBeVdHSzhRTEE
Waduh, jadul banget itu mas. Ikutin tutorial yang di sini saja https://www.twoh.co/2016/06/05/tutorial-membuat-aplikasi-peta-android-menggunakan-android-studio/
Ok mas terima kasih info nya